Site Opening Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter

upst.com - Bapak Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri serta membuka langsung Site Opening Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter, Minggu 20 Mei 2018 bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional. Kita berharap dengan momentum ini agar lekas terealisasi pembangunan pengelohan sampah skala kota atau Intermediate Treatment Facility (ITF) yang cepat, modern serta ramah lingkungan.

Dengan kapasitas 2200 ton sampah yang bisa direduksi sehingga kita berharap dapat sedikit mengurangi beban sampah yang di buang ke TPST Bantar Gebang, karena dengan hasil sampah DKI Jakarta yang hari ini tembus angka 7000 ton per hari sangat membuat kapasitas Bantar Gebang semakin terbebani.

Intermadiate Treatment Facility (ITF) yang rencananya akan di bangun di 4 wilayah di DKI Jakarta sehingga ke depan kita tidak akan tergantung kepada Bantar Gebang,Fasilitas ini pun mereduksi sampah menjadi sebuah energi listrik. Kita sangat berharap projek ini segera terbangun dan kita akan segera mendapatkan manfaatnya dan masalah sampah di DKI Jakarta segera mendapatkan sebuah solusi.